Sabtu, Juni 22, 2013

Cheese Cookies - Gluten Free


Terpicu informasi dari seorang teman dekat , yang mempunyai anak berkebutuhan khusus, akhir-akhir ini jadi semangat kembali untuk membuat aneka resep berbahan dasar non terigu/gluten free. Tetapi, setelah membaca beberapa informasi lagi, untuk kebutuhan tertentu tidak hanya non gluten yang diperlukan, juga ada beberapa pantangan bahan-bahan lainnya. Waah, jadi tambah semangat ingin meracik resep-resep gluten free untuk anak-anak special ini.

Kali ini, saya mencoba menawarkan satu resep dengan komposisi gluten free dan egg free saja. Semoga bermanfaat untuk teman-teman atau anak-anak yang sekiranya kadar alerginya masih tidak terlalu banyak ragamnya.



CHEESE COOKIES - Gluten Free
------------------------------------------------------------------------------------------
By Rachmah Setyawati


Bahan :
130 gr Margarin minyak biji bunga matahari, saya pakai merk Meadow Lea


140 gr Tepung Beras
  40 gr Tepung Maizena
  20 gr Susu Kedelai Bubuk
    3 gr Baking Powder

  45 gr Keju Edam
  25 gr Keju Cheddar

35 gr Keju Cheddar parut, untuk topping

Polesan : (bahan polesan kuning ini , bila tidak menginginkan telur , bisa hanya memakai minyak goreng/minyak canola untuk pemoles atas kue kering).
1 kuning telur
1 sdm minyak jagung
---- campur, aduk hingga tekstur campuran halus


Cara Membuat :
1. Kocok  margarin hingga terlihat lebih lembut saja, masukkan keju edam , kocok rata, kemudian masukkan keju cheddar parut, kocok rata. Matikan mixer.
2. Campur bahan kering(tepung terigu , maizena, susu bubuk dan baking powder) , aduk rata. Masukkan ke dalam adonan margarin tadi, aduk merata menggunakan spatula. Istirahatkan sejenak, kurang lebih 5 menit. Baru siap digilas dan dibentuk.
4. Bentuk sesuai selera.
5. Siapkan loyang kuker tanpa disemir margarin/butter. Tata adonan yg sudah dibentuk tadi pd loyang kuker, poles atas adonan kuker dengan bahan polesan, lalu taburi permukaan atasnya dengan keju cheddar parut.
6. Panggang dengan menggunakan suhu agak kecil , sekitar 125-135 derajat celcius,
    sekitar 25-30 menit, atau hingga matang.




Artikel Terkait

5 komentar:

winda wulandari mengatakan...

Trims mb rachmah atas resepnya, sangat berguna sekali utk saya, ƙαƦηα anak saya dua2nya alergi telor..ijin nyontek resepnya Ƴɑ̤̥̈̊α◦◦°ªªª☺ mbak...

Unknown mengatakan...

www.snackautisme.blogspot.com

Menyediakan makanan diet khusus :
GLUTEN FREE, WHEAT FREE, NUT FREE, DAIRY FREE, EGG FREE, YEAST FREE, VEGAN.

Untuk pemesanan, pin 529490F6 (join di group yuk,biar tau varian yang baru),atau WA +62 856-4849-0085 & Line +62 813-3387-1518 (tidak melayani panggilan telp) dengan cara, ketik :
Nama produk & jumlah # nama penerima # alamat lengkap&kode pos # no HP penerima

Terima kasih,
Selamat berbelanja

Unknown mengatakan...

kelihatannya yummy bangets bunda.....

Unknown mengatakan...

kelihatannya yummy bangets bunda.....

Unknown mengatakan...

kelihatannya yummy bangets bunda.....

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...