Rabu, Maret 17, 2010

Garang Asem Jamur Ayam

Garang Asem Jamur Ayam by Rch

Terpesona dengan potluck bawaan mbak Ceyza, teman satu komunitas di FoodMonster. Sore ini barulah kesampaian nih niat hati untuk masak model Garang Asem Ayam versi beliau tanpa santan.

Cukup sehat lho menu kali ini, tanpa minyak goreng, lemak-lemak pada ayamnya pun sengaja saya buang semua. Ditambahkan jamur champignon yang masih segar......
Dah mantap surantap !

Kalau mengacu penuh pada resep mbak Ceyza, rasa Garang Asemnya lebih kaya rasa gurihnya, mengingat ada penambahan jerohan ayam di dalamnya. Sedang yang saya buat ini, lebih ringan saja, tanpa lemak ayamnya yang tebal itu.

Pingin yang mana??? Hahaa...tidak usah bingung memilih, nih saya sampaikan kedua resep tersebut, agar menjadi lebih banyak alternatif buat sajian keluarga di rumah.

Ini resep aslinya :
GARANG ASEM AYAM (tanpa santan) by Ceyza
---------------------------------------------------------
Bahan:
7 buah sayap ayam, masing-masing ruas dipotong jadi 2
7 buah ampela ayam, masing-masing potong jadi 3
7 buah hati ayam, masing-masing potong jadi 4
2 buah tomat hijau, masing-masing belah jadi 8
8 buah belimbing wuluh, masing-masing iris jadi 3/4
3 buah cabe merah, iris 2 cm-an
5 buah cabe hijau, iris 2 cm-an
5 buah cabe rawit merah, iris pangkalnya & biarkan utuh
3 cm laos, diiris-iris tipis
10 butir bawang merah, diiris tipis
6 butir bawang putih, diiris tipis
2 batang serai, dikeprek lalu diiris 2 cm-an
4 lbr daun jeruk, iris jadi 2 & buang tulang daunnya
3 lbr daun salam, iris-iris jadi 4
1 sdt masako rasa ayam
1 sdt garam
1 sdt gula

Caranya:
Alasi pinggan tahan panas dengan daun pisang 2 lapis. Panaskan kukusan.
Dalam mangkuk besar, masukkan semua bahan & aduk-aduk hingga tercampur rata.
Pindahkan campuran bahan ini ke dalam pinggan yang sudah dialasi daun,
kukus kira-kira 30 menit.
Tidak perlu ditambah air, bahan-bahannya akan mengeluarkan kuah. Tapi
bila menghendaki kuah banyak, bisa ditambah kaldu ayam. Garam-gula
menyesuaikan


Yang berikut ini, sajian resep hasil modifikasi saya :
GARANG ASEM JAMUR AYAM
-----------------------------------
modified by Rachmah Setyawati

Bahan-bahan Garang Asem Ayam
Bahan:
1 bh Ayam,tanpa kepala, besar sedang saja, bersihkan semua lemaknya, potong2 kecil
5 bh jamur champignon segar, potong2
1 buah tomat hijau, potong memanjang agak tipis
6 buah belimbing wuluh,iris bulat-bulan
2 buah cabe hijau, iris bulatan kasar
8 buah cabe rawit merah,buang tangkainya
1 ruas jari laos, iris-iris tipis
5 siung bawang merah, diiris tipis
4 siung bawang putih, diiris tipis
2 batang serai
6 lbr daun jeruk, buang tulang daunnya
2 lbr daun salam, sobek-sobek
1/2 sdt garam
1 sdt gula
1 sdm kecap ikan

Caranya:
1. Panaskan kukusan, hingga airnya mendidih
2. Sediakan wadah tahan panas, saya gunakan loyang teflon persegi. Tata semua bumbu didalamnya, beserta potongan ayam dan jamur, bumbui garam, gula dan kecap asin. Aduk-aduk rata, tata rapi.
3. Siram dengan air , tergantung selera, mau kuah banyak ya , beri saja air asal semua tergenang secukupnya.
4. Kukus hingga kurleb 25 menit. Angkat wadah , siap disajikan dengan nasi pulen dan sambel kecap cabe rawit.

Artikel Terkait

Tidak ada komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...