Selasa, Mei 22, 2012

Cheese Stick Ala Mbak R

Camilan yang satu ini, seperti masih menjadi favorit banyak orang ya?? Hmm..nggak heran memang, saya juga suka kok , hehhee ...
Selain rasa bawang (bw. putih), biasanya juga disajikan dengan rasa keju didalamnya. Memanfaatkan waktu luangku dan putriku sore tadi, kita sengaja buat kesibukan menyempatkan buat Cheese Stick kegemaran kita ini.

Anda suka juga camilan ini ? 
Monggo cobain resep ini, semoga juga menjadi favorit keluarga Anda :)



Resep Cheese Stick ala Mbak R

Bahan :
425 gr Tepung Terigu, protein sedang
25 gr Tepung Tapioka
Sedikit Baking Powder (kurang lebih 1-2 gr)
11gr/sekitar 1 sdt  garam halus
sedikit MSG, bila suka (optional)
50-75 gr Keju Edam, parut halus
20 cc Minyak Goreng
2 butir telur utuh, ukuran sedang saja (jgn terlalu besar)
150 - 170 cc air

Minyak goreng secukupnya

Cara Membuat :
  1. Campur semua bahan kering (tepung, baking powder, msg, garam, keju edam) dlm satu wadah , aduk rata. Tambahkan minyak goreng, dan telur utuh, aduk rata, hingga merata.
2. Sambil tetep diaduk dgn tangan /spatula, tuangkan airnya secara bertahap, hentikan saat adonan mulai sudah terasa agak menggumpal2, hati-hati tidak perlu sampai adonan diuleni hingga kalis. Cukup hanya sampai adonan lembabnya cukup.
3. Istirahatkan sebentar sekitar 5-10 menit. Barulah gilas bbrp kali hingga adonan terlihat mulai kalis halus teksturnya, tipiskan , potong2 memanjang. Siap digoreng.
4. Panaskan minyak goreng dengan panas yg cukup (jgn terlalu kecil apinya). Goreng tiap potongan adonan tadi ke dalam minyak cukup panas dengan cara diaduk2 selagi adonan masih lemas, biarkan hingga terlihat mengembang tiap lembarnya, siram2 dengan minyak panasnya saat menggoreng, setelah mulai mengapung semuanya, kecilkan api, tunggu hingga busa minyak mulai tinggal sedikit dan cheese stick terlihat mulai kekuningan, angkat, tiriskan. Biarkan uap panas hilang, siap dikemas.


Selamat mencoba di rumah yaaaaa....


Artikel Terkait

Tidak ada komentar:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...